masker wajah

Masker Wajah Pakai Air Mani Bikin Kulit Mulus, Benarkah?

Masker wajah –  Entah darimana kabar kalau sperma pria ini dapat digunakan sebagai masker wajah. Meski aneh kedengarangannya bahkan menjijikan, tapi hal ini telah menyebar luas. Lantas, benarkan ada manfaat sperma pria untuk wajah atau malah membahayakan? Simak ulasannya!

Inilah Kandungan yang ada pada air mani pria

Tak banyak yang tahu bahwa cairan sperma pria ini kaya akan nutrisi. Bayangkan 100 ml air mani pria yang dikeluarkan itu mengandung 0.5 g protein dari 200 jenis berbeda.

Selain itu, air mani diketahui tinggi akan kandungan zinc, yang membantu penuhi 3% kebutuhan harian tubuh Anda. Bukan itu saja, sperma pria itu pun memiliki kandungan lemak, karbohidrat, fruktosa dan kalsium.

Lantas, Adakah manfaat air mani sebagai masker wajah?

Beberapa waktu silam, kabar air mani yang bisa dimanfaatkan sebagai masker wajah ini sempat heboh karena klaim manfaat spermine yang dikandungnya. Sekedar info, kalau spermine ini adalah turunan dari zat spermidine dalam air mani pria. Spermidine sendiri mengandung banyak Antioksidan yang dapat samarkan garih halus yang membuat kulit wajah nampak lebih muda.

Ada sebuah penelitian di sebuah Jurnal Nature Cell Biology di tahun 2009 silam pernah menguji coba teori ini dengan menyuntikkan spermidine langsung ke dalam sel kulit manusia. Dan ternyata, spermine terlihat memiliki potensi memperlambat terjadinya proses penuaan kulit.

Tapi sebenarnya, air mani sendiri ketika digunakan sebagai masker wajah belum bisa dipastikan terkait khasiatnya.

Lantas, bagaimana dengan kandungan nutrisi lain dari Sperma? Protein yang ada dalam sperma itu diyakni bisa membuat kulit lebih cerah serta kenyal juga kencang.

Tapi sayangnya, hal tersebut belum bisa dibuktikan secara sahih melalui penelitian medis. Melihat dari jumlahnya, kadar protein yang terkandung pada air mani itu sangatlah sedikit dan jelas ini dinilai tidak bisa memunculkan efek apapun pada kulit Anda nantinya.

Protein yang ada dalam perawatan kulit biasanya hadir dalam bentu asam amino peptida. Tapi sekarang, manfaat protein untuk kulit hanya bisa dibuktikan khasiatnya jika dikonsumsi dari makanan bukan dijadikan sebagai masker.

masker wajah

Begitupun dengan zinc yang ada pada air mani, sedari dulu zinc yang ada didalam air mani ini kerap di percaya sebagai obat jerawat bila digunakan sebagai masker wajah.

Zinc pun yakini bisa memicu produksi kolagen guna memperbaiki sel kulit yang mulai menua. Tapi sayangnya, belum ada bukti ilmiah yang bisa mendukung dari teori tersebut.

Hingga detik ini, tak ada yang menganjurkan dari ahli kesehatan atau kecantikan untuk menggunakan sperma pria untuk dimanfaatkan sebagai masker wajah. Dokter gizi, dokter kulit hingga pakar kecantikan meyakini protein dan seng untuk kecantikan hanya akan terpenuhi jika mengonsumsi makanan sehat dan merubah pola hidup sehat.

Ketahuilah Jika Menggunakan Air Mani untuk Masker Wajah Akan Memberikan Efek Berbahaya untuk Kesehatan

Manfaat dan efek samping memanfaatkan sperma pria sebagai masker wajah tidak dibenarkan. Tapi, tren ini tidak lepas dari kemungkinan resiko negatif yang mengintai Anda.

Kenapa? Karena mengoleskan air mani pria langsung kekulit itu bisa memberikan reaksi alergi yang parah hingga infeksi menuluar jika sumbernya tak jelas dan tidak diperiksa, separah itu?

Seperti apa yang sudah disampaikan sebelumnya, kalau 200 jenis protein berbeda pada sperma pria ini bisa saja memicu reaksi alergi pada beberapa orang. Alergi sperma ini sering disebut sebagai hipersensitivitas protein plasma. Ini adalah reaksi yang teringan biasa berupa kulit kemerahan, kering, bengkak hingga gatal-gatal. Sementara yang paling parah itu bisa memicu syok anafilaktik.

Hal terburuk yang bisa terjadi ketika mengoles air mani yang tak jelas asal usulnya itu dapat meningkatkan resiko terkena penyakit menular. Ini sangat mungkin terjadi apabila air mani itu berasal dari pria yang memiliki penyakit kelamin, baik yang diketahui atau tidak.

Kuman yang masuk ke dalam jaringan kulit itu menyebabkan penyakit muncul, terlebih ketika Anda memiliki luka atau bekas jerawat yang masih terbuka. Sperma yang memiliki kandungan penyakit tadi dapat masuk ke dalam tubuh ketika bercampur lendir pada bibir, hidung ataupun mata. Beberapa jenis penyakit kelamin rentan menular seperti herpes, klamidia hingga gonore.

Jika sperma pria ini masuk ke mata, resiko itu bukan sekedar iritasi atau kemerahan tapi juga menyebabkan herpes okular dan konjungtivits klamidia. Masih mau coba masker wajah dengan sperma pria kalau tahu bahayanya?

 

Subscribe